Manfaat Ke Kebun Binatang

Ada beberapa alasan kenapa TK Al-Fath memilih tujuan field trip yang mempunyai fasilitas touch & feel dengan hewan

Siswa TK B Al-Fath sedang belajar dengan tema Binatang. Untuk itu mereka berkunjung ke BFC Mini Farm guna menuntaskan rasa keingintauan tentang materi ini. Selain itu ada beberapa alasan kenapa TK Al-Fath memilih tujuan field trip yang mempunyai fasilitas touch & feel dengan hewan, daripada sekedar melihat hewan tersebut terkurung di kandang
.
1. Membangun karakter positif bagi siswa.
Bermain dan bersenang-senang dengan hewan yang lucu membuat siswa belajar menjadi sosok dengan karakter yang positif. Seperti saat siswa TK Al-Fath mengelus bulu, memandikan, sampai memberi pakan membuat mereka belajar tentang rasa tanggung jawab & kepercayaan diri
.
2. Melatih rasa empati sejak dini.
Interaksi yang dibangun dengan baik antara siswa dan hewan bisa menumbuhkan rasa empati, juga mengajari anak-anak tentang pentingnya rasa saling menyayangi dan menghargai sesama makhluk ciptaan Allah
.
3. Menstimulus rasa keingintahuan.
Interaksi dengan hewan membuat rasa ingin tahu siswa terus tumbuh. Hal tersebut terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang muncul dari siswa TK Al-Fath ketika melihat dan meraba binatang peliharaan yang mereka temui di mini farm saat kegiatan field trip kemarin
.
Nah, itu dia beberapa tujuan kegiatan ini. Keren kan…!
.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *